Jumat, 20 Mei 2016

Me and liverpool

Just another disappointment (my head said) 😂but don't worry,  I can handle it.
Liverpool F.C, salah satu klub profesional yang bermain di liga primer league. Klub yang paling banyak menguras emosi saya... sedikit, senang, suka, duka semua sudah saya rasakan bersamaan dengan saya yang selalu mengiringi perjalanan klub yang saya sukai ini. Saya sebenarnya sudah menyukai lfc ketika 2005 tepatnya saat itu saya untuk bangun malam dan menonton sepak bola harus izin dulu ke orang tua, sebenarnya di tahun tahun sebelumnya orang tua saya tidak mengizinkan buat nonton bola tengah malem, soalnya katanya harus di biasain tidur malem dan bangun tepat waktu, biar bisa disiplin waktu tidur (tapi ujung ujungnya pas udah dewasa gini malah rusak juga waktu tidurnya hahaha). Tapi berhubung saat itu saya sudah kelas 5 sd, dan saat izin dengan memberikan alasan kalo senin nggak ada PR plus saat itu finalnya ditayangin malam minggu, makanya bisa dikasih ijin dan final saat itu pertandingan antara liverpool vs ac milan. singkat cerita saya terkatung dengan drama dalam pertandingan itu, itu satu satunya pertandingan sepakbola yang paling "magis" yang pernah saya lihat sampai saat ini, people call it momentum... saat itu saya melihat ada yang special dari klub ini... saya juga makin menyukainya ketika seiring perjalanan saya mendapatkan banyak kalimat kalimat inspiratif seperti:
"Anything is possible for those who believe"
Kalimat yang simple tapi bermakna dalam... karna kadang kita menyerah pada suatu keadaan... saya juga suka lyric dari lagu youll never walk alone yang menurut saya itu keren banget....
Selama saya dipesantrenpun saya suka baca koran yang ada berita liverpool nya hahaha...  walau beberapa kali kalah tapi kalo denger nama kaya torres, gerrard, mascherano, sama xabi alonso jadi suka aja... karna saya sudah terlanjur menganggap kalau liverpool itu special.... sampai sekarang saya sering mengikuti nonton bareng liverpool  sama temen temen bigreds jogja... untungnya lagi kalo pertandingannya itu jam 2 sampai jam 3an jadi bisa tidur dulu dan ibadah dulu sebelum berangkat nobar.noria hahaha .... 
Dan kemaren liverpool baru aja kalah di final piala eropa, sedih...  tapi harus tetep optimis kedepannya...

Sabtu, 14 Mei 2016

00.00

Disisa malam yang singkat berulang kali mendatangi ingatan, 
Tak juga pergi walau banyak sudah lembaran cerita yang berlalu,
Berjalan mundur tidak pernah menjadi pilihan...  
Hanya beberapa kali berhenti untuk mengingat bukanlah suatu kesalahan...
Wassalamualaikum...
Tadi tiba tiba pengen nulis itu pas abis ngerjain karya ilmiah . Mungkin aku bisa cerita banyak tentang hari ini,  cuma males merubahnya jadi kata kata lagi capek soalnya (berlebihan dan sebenarnya that's not a good reason tho hahahaha).  Aku nulisnya moody banget sebenernya, kadang aku ingin bercerita, berargumen, menjayuskan diri 😂, sampai nulis nulis yang kaya begini... selamat malam 

Senin, 09 Mei 2016

23.27

Kuceritakan tentang sebuah perjalanan yang mungkin juga kamu rasakan, 
perjalanan yang kuyakini akan berakhir manis namun entah kapan, 
banyak sudah cerita yang sudah kualami mulai dari manisnya dipuji sampai sakitnya dicaci,
Apapun itu hanya berujung kepada satu harapan yaitu agar menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya.
Banyak hal yang menggangguku belakangan ini, yang secara tidak langsung berimbas kepada "penyelesaian " tugas akhir ku... benar benar sudah berada pada tahap terakhir saat ini. 
Bukan untuk pembelaan, saat ada sesuatu yang mengganjal difikiranku jujur aku cenderung lebih ingin untuk "mengobati" terlebih dahulu, aku tidak terbiasa berlari dalam sakit.

About this blog